Sejarah singkat UHAMKA

Sejarah singkat UHAMKA|Uhamka, muhammadiyah, sejarah
UHAMKA
Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. HAMKA
sejarah-singkat-uhamka
UHAMKA adalah pengembangan dari IKIP Muhammadiyah Jakarta, awalnya adalah Perguruan Tinggi Pendidikan Guru (PTPG), yang diresmikan pada 18 November 1957. Awalnya PTPG memiliki satu jenis Jurusan, yakni Jurusan Ilmu Mendidik, dengan mahasiswa 17 orang. Panitia Pendirian Perguruan Tinggi ini di ketuai oleh Asro Sastroatmodjo, sekretaris HS Prodjokusumo dan Anggotanya terdiri atas Semangun, Asnawi, H.Gozali Dunia, Doeraini dan Soeroto Karto Soedarmo. 

Pada 1958 PTPG berubah menjadi FKIP yang menginduk pada UM Jakarta. Pada tahun itu juga, FKIP dipercaya oleh Jawatan Pendidikan Agama, Kementrian Agama untuk mendidik pegawainya agar menjadi guru PGA yang bermutu. Pada 1965, FKIP UMJ berdiri sendiri dengan nama IKIP Muhammadiyah Jakarta. 

IKIP Muhammadiyah Jakarta perlu dikembangkan, maka upaya yang ditempuh adalah mengkonversi IKIP Muhammadiyah Jakarta menjadi Universitas. Untuk itu dibentuk Tim Konversi Universitas, yang diketuai oleh Prof. Drs. H. Sudarno Sinduwiryo, M.Ed. pada 1997 di tetapkan perubahan bentuk IKIP Muhammadiyah Jakarta menjadi Universitas Muhammadiyah Prof. HAMKA (SK Dirjen Dikti No. 138/DIKTI/Kep/1997). 

Perubahan bentuk ini diumumkan secara terbuka oleh Ketua PP Muhammadiyah, Dr. H.M Amien Rais, M.A dalam acara Wisuda Sarjana dan Lulusan Program Diploma IKIP Muhammadiyah Jakarta dan peresmian UHAMKA pada tanggal 11 Juni 1997, di Jakarta Convention Centre sekaligus mengukuhkan Rektor IKIP Muhammadiyah Jakarta, Drs. H. Qomari Anwar, M.A menjadi Rektor UHMAKA yang pertama. 

Penggunaan nama Prof. Dr. HAMKA sebagai nama Perguruan Tinggi Muhammadiyah ini berdasarkan persetujuan keluarga besar Buya HAMKA, karena tokoh ini memiliki spirit yang luar biasa dalam belajar mandiri (otodidak), tuntas dan berlangsung sepanjang hayat. Beliau adalah sosok multidimensi dalam beragam kepakaran, yaitu ulama yang intelektual, intelektual yang utama, seorang sastrawan yang piawai dan unik, sekaligus wartawan dan mubaligh Muhammadiyah yang ulung. Saat ini UHAMKA dipimpin oleh Dr. Suyatno (2005 - 2009). Memiliki 8 Fakultas dan satu Program Pascasarjana. Fakultas yang ada di UHAMKA antara lain FKIP, FE, FT, Fikkes, FISIP, F. Psikologi, FMIPA, dan FAI. Sedangkan jenjang di Sekolah Pascasarjana UHAMKA saat ini adalah S2 untuk PEP, Adm. Pendidikan, Pend. Bhs. Indonesia, Pend. Bhs. Inggris, Ilmu Kesehatan, dan Manajemen. 

Visi, Misi dan Tujuan 
Visi : 
Universitas utama yang menghasilkan lulusan unggul dalam kecerdasan spiritual, intelektual, emosional, dan sosial. 
Misi : 
1. Menyelenggarakan pembinaan dan pengembangan Al Islam dan Kemuhammadiyahan. 
2. Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran dengan prinsip belajar sepanjang hayat. 
3. Menyelenggarakan penelitian dengan prinsip kebebasan berpikir ilmiah dalam skala nasional dan internasional. 
4. Menyelenggarakan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat dengan prinsip kemaslahatan dan kesejahteraan masyarakat. 
5. Mengembangkan jiwa kewirausahaan dalam berbagai bidang ilmu, teknologi dan seni untuk kebahagiaan dan kesejahteraan masyarakat. 
6. Menyiapkan sumber daya insani yang berkarakter, cerdas, kreatif, dan kompetitif dalam skala nasional dan internasional. 
Tujuan : 
1. Menyiapkan intelektual yang beriman dan bertakwa pada Allah Swt. berakhlak mulia, percaya pada diri sendiri serta dapat beramal sesuai dengan bidang ilmu dengan ikhlas demi terwujudnya masyarakat utama yang diridhai oleh Allah Swt. 
2. Mengembangkan dan menyebarluaskan berbagai ilmu pengetahuan Panduan UHAMKA serta pemanfaatannya untuk memajukan Islam dan meningkatkan taraf kehidupan masyarakat. 
3. Menyiapkan Sumber Daya Manusia yang cerdas dan kompetitif dalam berbagai bidang yang berjiwa wirausaha. 
4. Menyiapkan Kader persyarikatan, kader umat, dan kader bangsa dalam rangka mewujudkan cita-cita Muhammadiyah sebagai penggerak dakwah amar ma’ruf nahi munkar yang berpedoman kepada Al-Quran dan Sunnah. 
5. UHAMKA sebagai pusat unggulan gerakan dakwah Muhammadiyah. 

Keunggulan Lulusan Uhamka 
 1. Cerdas Spiritual Taat mengamalkan ajaran agama, rajin beribadah, berakhlak mulia, berhati nurani, layak menjadi teladan. 
 2. Cerdas Intelektual 1. Smart 2. Kreatif 3. Inovatif 4. Obyektif 5. Tangkas 6. Menjadi solusi bagi masyarakat 
3. Cerdas Emosional 1. Sadar akan diri sendiri 2. Berprinsip lebih baik "memberi" dari pada "menerima" 3. Berempati / tanpa selira 4. Bersemangat untuk berprestasi 5. Pandai bekerjasama / bersinergi 
4. Cerdas Sosial 1. Bermanfaat bagi lingkungan 2. Toleran / tenggang rasa 3. Mengahargai orang lain 4. Gemar bersilahturahmi 5. Merasa menjadi bagian tak terpisahkan dari lingkungan sosial 6. Merasa bertanggung jawab menjadi elemen persyarikatan Muhammadiyah
close