Panduan Penggunaan Alat Kekekalan Volume

Panduan Penggunaan Alat Kekekalan Volume|cara volume, panduan kekekalan, peraga kekelan volume
Panduan Penggunaan Alat Kekekalan Volume
Biasanya jika kita ingin menghitung volume, luas, dan deret kita harus menghafal rumus – rumus dari suatu bangun ruang. Alat peraga ini berfungsi untuk membantu memahami konsep menghitung bangun ruang dengan menggunakan pendekatan – pendekatan matematik. Dulu, alat peraga ini hanya terbuat dari bahan plastic bening dan kini saya akan membuatnya dengan menggunakan bahan akrilik/ mika sehingga bias lebih tahan lama.  Alat peraga ini terdiri dari akrilik / mika berbentuk kubus yang diisi oleh bola-bola. Bahan-bahan dasar pembuatan alat ini yaitu : 1. Akrilik / Mika berukuran tebal 2mm 2. Lem 3. engsel 4. Bola ukuran keci 5. Bola ukuran sedang 6. Bola ukuran besar. 
Sedangkan, cara untuk membuat alat peraga kekekalan volume yaitu : 
1. Potong akrilik/mika menjadi 6 bagian persegi berukuran 12,5cmx12,5cm, 
2. Setiap sisinya digabungkan hingga menjadi kubus dengan perekat lem khusus, 
3. Kemudian pada bagian atap kubus diberikan engsel.

panduan-penggunaan-alat-kekekalan-volume
gambar-cara-kekekalan-volume-pakai-alat
Cara Menggunakan alat ini yaitu :
1. Siapkan akrilik/ mika 
2. Masukkan secara rapih dan teratur bola ukuran kecil nya hingga memenuhi kubus. 
3. Hitung berapa jumlah bola ukuran kecil yang dapat memenuhi ruang dikubus tersebut. 
4. Kemudian kita dapat menghitung volume kubus dengan menggunakan kumpulan – kumpulan dari bola berukuran kecil tersebut. 
5. Lakukan hal yang sama menggunakan bola berukuran kecil,sedang dan besar lalu bandingkan hasil ketiga bola tersebut. 

Alat peraga ini tidak memakan tempat banyak dan Alat peraga ini mudah dimengerti pendekatannya. Alat peraga ini hanya bisa mempelajari bangun ruang kubus dan balok. adapun pemahaman yang dapat dipelajari bagi siswa yaitu membantu siswa memahami bangun ruang balok dan kubus. Alat peraga ini juga membantu siswa mengenal bagian-bagian dari balok dan kubus. Isi dari bangun ruang ini berupa kayu berbentuk balok, dapat kita aplikasikan dengan menghitung perbandingan luas dibagi dengan volume kedua bangun tersebut dan menghitung deret dengan menyusun balok-balok yang ada.

Alat peraga ini digunakan pada tahap periode operasional formal atau jenjang pendidikan SMP dan SMA. Kemampuan matematika yang dapat dikembangkan melalui alat peraga ini yaitu : 1. Membandingkan volume kubus dengan volume bola dan membuktikan bahwa sebuah kubus dapat terisi penuh oleh beberapa bola dengan ukuran yang berbeda. 2. Dengan alat peraga ini membantu siswa untuk mengukur luas atau volume suatu bangun ruang yang abstrak dapat digunakan pendekatan-pendekatan menggunakan bangun ruang atau bangun datar tertentu yang sudah diketahui rumus luas atau volumenya. Menghitung deret dengan menyusun balok-balok yang ada.
close