RPP 1 lembar matematika minat kelas X

RPP 1 lembar matematika minat kelas X|RPP 1 lembar, kelas sepuluh, matematika minat Berikut Contoh Pembuatan RPP 1 lembar untuk pembelajaran kelas X(Sepuluh) semester ganjil dan genap tahun ajaran 2021-2022 di masa darurat Covid-19 yang telah saya buat, bisa dijadikan bahan rujukan bapak/ibu dalam pembuatan RPP 1 lembar
 
rpp-1-lembar-matematika-minat-kelas-10

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

 

Sekolah                                        :  SMA MUTIARA 17 AGUSTUS

Mata Pelajaran                             :  MATEMATIKA MINAT

Kelas/Semester                             :  X IPA/ 1

Materi Pokok                               : Fungsi Eksponen dan Logaritma

                   Alokasi Waktu                             : 20 Minggu x 4 JP @ 45 menit

 

I.         Tujuan Pembelajaran

Setelah mengkaji berbagai sumber belajar, melalui pendekatan saintifik dengan model pembelajaran Problem Based Learning peserta didik dapat menganalisis fungsi eksponen dan logaritma dengan mengembangkan sikap kemandirian, jujur,  penuh tanggung jawab, bekerja keras dan bekerja sama.

 

II.      Langkah-langkah Pembelajaran

Tahap/ Sintaks

Langkah-langkah pembelajaran

Alokasi waktu

 

PENDAHULUAN

5 menit

 

Melalui tampilan video yang diberikan tentang fungsi eksponen dan logaritma dalam kehidupan sehari-hari. Peserta didik dapat membedakan antara jenis eksponen dan logaritm.

 

 

KEGIATAN INTI

35 menit

Mengorientasikan peserta didik terhadap masalah

Peserta didik mencermati sajian masalah di LKPD dengan diajukan pertanyaan pengarah untuk mendorong peserta didik memprediksi atau mengajukan dugaan (hipotesis)

 

Mengorganisasi peserta didik untuk belajar

 

Peserta didik diorganisasikan untuk belajar dalam bentuk diskusi kelompok kecil, dijelaskan lebih rinci alternatif-alternatif strategi untuk menyelesaikan masalah yang ditentukan di LKPD.

 

Membimbing penyelidikan  individual maupun kelompok

 

Peserta didik dibimbing untuk menyelidiki melalui berbagai informasi dan refernsi dari media .Pengumpulan informasi data diklasifikasikan dan dianalisis untuk pemecahan masalah.

 

Mengembangkan  dan menyajikan hasil karya

Setiap individu atau kelompok mempresentasikan hasil dari LKPD sedangkan kelompok yang lain menanggapi.

 

Menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan masalah

 

Peserta didik mengkritisi hasil dengan menganalisis dan  mengevaluasinya serta memberikan kesimpulan tentang fungsi eksponen dan logaritma

 

 

PENUTUP

5 menit

 

Peserta didik dapat menganalisis dan menyelesaikan fungsi eksponen dan logaritma melalui diskusi kelompok dan dari berbagai sumber media informasi yang ada, mengimplementasikannya dalam kehidupan sehari-hari

 

III.             Penilaian

1)        Penilaian Sikap       : Observasi dan Jurnal dengan instrument sikap

2)        Pengetahuan            :TesTertulis (PG dan Uraian) dan Penugasan

3)        Keterampilan          : Praktek LKPD dan Produk

 

Mengetahui                                                                 Bekasi, 28 Juni 2021              

Kepala SMA Mutiara 17 Agustus                              Guru Mata Pelajaran

 

 

 

 

Dra. Juspin, S                                                              Dion Trihandoko, S.Pd




Selengkapya di bawah ini tentang contoh RPP 1 lembar Matematika Minat Kelas X

RPP 1 LEMBAR MATEMATIKA MINAT KELAS X SEMESTER 1
TAHUN AJARAN 2021-2022


RPP 1 LEMBAR MATEMATIKA MINAT KELAS X SEMESTER 2
TAHUN AJARAN 2021-2022

DOWNLOAD RPP 1 LEMBAR MATEMATIKA MINAT KELAS X SEMESTER 1 DISINI
DOWNLOAD RPP 1 LEMBAR MATEMATIKA MINAT KELAS X SEMESTER 2 DISINI
close